Language

Monday

5 UMPAN SUPER JITU IKAN NILA MUSIM HUJAN


Umpan ikan nila yang tepat di musim penghujan, perubahan iklim cuaca besar pengaruhnya terhadap pola makan ikan nila. Untuk memilih umpan yang tepat di musim penghujan atau musim dingin adalah hal terpenting yang menentukan perolehan ikan sebagai target mancing kita.


Sebagai pemancing ikan nila pasti pernah mengalami nasib sial gak dapet ikan, dan ikan
malah nampak kepermukaan tapi sama sekali gak mau memakan umpan kita.
Hal ini biasanya terjadi pada waktu musim penghujan dengan
intesitas hujan berhari-hari di sertai dengan mendung yang berlarut lama.

Pada umumnya seorang pemancing ikan nila hanya menggunakan umpan
lumut. Disinilah hal penting yang perlu anda ketahui, ternyata pada waktu
musim penghujan ikan nila menyukai makanan yang mengandung protein
hewani. Jika kita masih menggunakan umpan lumut, sudah sewajarnya ikan tidak
tergoda. Oleh karna itu kita harus mengganti umpan kita. Umpan apa saja
yang  paling tepat di musim penghujan:

1.Udang rawa
Udang ini berukuran mini dan biasanya banyak di temukan di pinggir-pinggir rawa.

2. Ulat kayu
Ulat kayu bisa di temukan di batang pohon yang sudah lama terendam air.

 3. Cacing tanah
 Cukup mudah sekali mencarinya biasanya cacing tanah banyak terdapat di tanah-tanah yang lembab.

4. Laron
Hewan ini hanya akan muncul di malam hari saat musim penghujan berlangsung.

5.Larva lebah
Bisa di dapat di sarang lebah yang menempel di pohon.

Jika belum jelas silahkan isi komentar di bawah di kolom yang sudah
di sediakan. Trimakasih telah berkunjung di blog sederhana saya jangan
lupa bagikan artikel ini lewat facebook, instagram, twitter atau lewat medsos lainya.

Baca juga :

1 comment:

Apabila ada pertanyaan atau saran dan kritik jangan sungkan untuk menuliskan di kolom komentar