Cara memasang umpan dengan menggunakan ikan segar untuk mancing di laut yang benar beserta rangkaian mata kail di tali pancing yang merupakan rekomendasi dari para master. Teknik ini banyak di terapkan oleh para pemancing tradisional untuk mancing dasaran.
Ini adalah solusi yang tepat untuk mengurangi beban biaya mancing karna umpan yang di gunakan hanya menggunakan ikan-ikan kecil yang mudah di dapat. Ikan yang bisa di dapat dengan menggunakan teknik ini sangat banyak jenisnya terutama ikan predator. Berikut adalah cara memsang umpan ikan mati di kail untuk mancing di laut.
Perhatikan gambar di bawah ini.
Di dalam gambar tersebut terdapat pisau kecil, ikan kecil sebagai umpan dan rangkaian mata kail yang sudah di siapkan. Lanjut ke tahap selanjutnya :
Potong ikan tepat di bawah sirip ikan sedikit runcing ke atas.
Lihat hasilnya setelah ikan di potong seperti gambar di bawah ini.
Bersihkan kotoran yang ada di perut ikan sampai benar-benar bersih kemudian beri lubang kecil pada saluran pembuangan ikan yang fungsinya agar air yang masuk di lubang perut ikan mudah keluar sehingga umpan terasa lebih ringan pada saat umpan di tarik-tarik.
Cara mengaitkan mata kail pada umpan cukup perhatikan gambar-gambar yang ada di bawah ini.
Untuk mata kail yang bawah di tekan ke samping hingga ekor ikan terlihat melengkung. Cukup sekian dan trimakasih atas kunjungan anda ke blog sederhana saya. Jika artikel ini bermanfaat anda bisa membagikanya lewat media sosial.
Baca juga :
perawatan reel sederhana
mengetahui umpan lobster air tawar
umpan ikan kerapu ala nelayan
rumpon ikan kerapu yang alami
No comments:
Post a Comment
Apabila ada pertanyaan atau saran dan kritik jangan sungkan untuk menuliskan di kolom komentar